Wisuda VII TK MBB Sungai Tiram

Puji syukur kepada Tuhan Yesus atas kasih dan penyertaannya sehingga TK MBB Sungai Tiram-Tanjung Priok dapat melaksanakan acara wisuda untuk angkatan yang ke-VII pada hari Rabu, 28 Mei 2014. Adapun jumlah anak-anak yang diwisuda untuk angkatan ke-VII ini berjumlah 60 anak. Kami juga berterima kasih atas dukungan dan partisipasi dari para sahabat, donatur dan stakeholder yang terus memberikan dukungan kepada kami sehingga TK ini masih bisa terus ada untuk melayani anak-anak dari keluarga tidak mampu.